Tuesday, 22 March 2016

Soal UTS Bahasa Indonesia kelas 3



A.      Berilah tanda silang ( x ) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling benar !

1.        Perbuatan yang baik harus kita tiru. Manakah yang merupakan perbuatan baik ?
a.       menolong korban kecelakaan
b.      menebang pohon di hutan
c.       menonton televisi sepanjang hari
d.      malas mengerjakan PR
2.        Rini jatuh dari sepeda. Rini . . . .
a.       tertawa                       c.  menangis
b.      tersenyum                   d.  gembira
3.        Niko membuang sampah sembarangan. Yang harus kamu lakukan adalah . . . .
a.       memarahi Niko
b.      menasehati    
c.       mendiamkan Niko
d.      memukul Niko          
4.        Ini -  permen – harga – berapa. Susunan yang benar adalah . . . .
a.       Berapa permen ini harga ?
b.      Harga berapa ini permen ?
c.       Berapa ini harga permen ?
d.      Berapa harga permen ini ?
5.        Wayang dibuat dari kulit. Kalimat tanya untuk jawaban tersebut adalah . . . .
a.       Apa guna wayang ?
b.      Dari apa wayang dibuat ?
c.       Kapan wayang dibuat ?
d.      Dari kulit apa wayang dibuat ?
6.        Kata tanya untuk menanyakan waktu adalah . . . .
a.       dimana                       c.  siapa
b.      bagaimana                  d.  kapan 
7.        Kata tanya dimana untuk menanyakan . . . .
a.       tempat                        c.  nama
b.      waktu                         d.  Jumlah

8.        Yang termasuk telepon selular adalah . . . .
a.       internet                       c.  komputer
b.      HP                              d.  laptop
9.        Biaya penggunaan telepon seluler adalah . . . .
a.       perangko                    c.  materai
b.      pulsa                           d.  pajak
10.    Kata untuk mengawali pembicaraan lewat telepon adalah . . . .
a.       Halo, apa kabar
b.      Halo, kapan kita pulang
c.       Halo, terima kasih
d.      Halo, assalamu’alaikum
11.    Berbicara lewat telepon sebaiknya menggunakan kalimat yang . . . .
a.       singkat dan jelas         c.  singkat dan lebar
b.      panjang dan jelas        d.  panjang dan lebar
12.    Banyak orang gemar . . . . di kolam renang. Kata yang tepat untuk melengkapi kalimat diatas adalah . . . .
a.       berlibur                       c.  berenang
b.      berkunjung                 d.  bermain - main
13.    Kakek menggunakan obat tradisional. Lawan kata tradisional adalah . . . .
a.       modern                       c.  manjur
b.      bermutu                      d.  mahal
14.    Ita membantu Ibu. Sinonim membantu adalah . . . .
a.       membawa                   c.  menolong
b.      menyumbang              d.  menghormat
15.    Anak kelas 3 ( masuk ) ruang kelas baru. Kata yang dalam kurung seharusnya . . . .
a.       termasuk                     c.  dimasuki
b.      memasuki                   d.  memasukkan

B.       Isilah titik-titik di bawah ini dengan benar !
( Mendengarkan )
1.        Yang diguyur hujan sepanjang hari adalah . . . .
2.        Hujan hari itu cukup . . . .
3.        Sungai yang airnya sampai meluap terletak di . . . .
4.        Masyarakat merasa dag, dig, dug, karena . . . .
5.        . . . . peristiwa itu berlangsung ? Peristiwa itu terjadi tadi pagi.
Kata tanya yang tepat untuk melengkapi kalimat diatas adalah . . . .
C.      Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan benar !
1.        Buatlah kalimat dengan menggunakan kata :
Keluarga   : ............................................................................
Sakit         : ............................................................................
2.        Urutkan kata acak berikut ini menjadi kalimat yang baik !
Sudah – adikku – membaca – lancar – dengan
Jawab : ...................................................................................
3.        Isilah dengan kata yang tepat !
Beberapa ekor tikus yang tertangkap . . . . dibunuhnya. Tikus  . . . . sangat merugikan bagi petani. Tikus itu dibunuh . . . . menggunakan batang.
4.        Urutkan kalimat acak berikut ini menjadi paragraf yang baik !
(1)   Kerajinan tangan itu bermacam – macam
(2)   Anak kelas 3 mendapat tugas membuat kerajinan
(3)   Semua itu dikerjakan dengan tangan
(4)   Ada perkakas dapur, mainan, dan sebagainya
Jawab : .................................................................................
5.        Buatlah kalimat pertanyaan yang jawabannya tersebut di bawah ini !
Kalimat jawaban              : Saya tidak datang karena sakit
Kalimat pertanyaan         : .....................................................

No comments:

Post a Comment

Komentar anda menunjukkan pribadi anda, saran dan kritik yang membangun sangat saya hormati sehingga nantinya dapat menambah wawasan saya.
Terima kasih.